|
Menu Close Menu

10 SSK Zipur TNI Percepatan Rehab Rekon Terpadu Laksanakan Cuti Bersama

Senin, 03 Juni 2019 | 14.46 WIB

POLICENEWS.ID Mataram - Sebanyak sepuluh Satuan Setingkat Kompi Satuan Zeni TNI baik Batalyon Zeni Tempu (Yonzipur) Marinir TNI AL, Yonzipur dan Yonzikon TNI AD yang tergelar di wilayah terdampak gempa Provinsi NTB sudah dilepas Dandim satuan setempat selaku penanggung jawab wilayah.

Mereka dilepas pada hari Jumat tanggal 30 Juni kemarin menggunakan angkutan darat maupun laut dan berkumpul di Bandara International Lombok (BIL) Lombok Tengah pada Sabtu (1/6) kemarin untuk diberangkatkan secara bertahap dengan beberapa sorti sesuai dengan tujuan (Markas Satuan) oleh Danrem 162/WB Kolonel Czi Ahmad Rizal Ramdhani. S.Sos. SH. M.Han.

Dalam arahannya, Danrem menjelaskan pelaksanaan cuti lebaran merupakan hak yang harus diberikan kepada seluruh Prajurit TNI dimanapun bertugas, kecuali satuan yang sedang melaksanakan operasi tempur atau operasi pengamanan perbatasan.

"Gunakan waktu cuti untuk berkumpul dengan keluarga dan jangan membuat pelanggaran sekecil apapun mengingat kalian masih dalam tugas operasi bantuan kemanusiaan yang dibutuhkan oleh warga," pesan Danrem.


Menurutnya, pemberian cuti lebaran ini dilakukan untuk menambah semangat dan motivasi seluruh personel Satgas rehab rekon terpadu, sehingga sekembalinya nanti dari pelaksanaan cuti dengan moril tinggi dan semangat 55 siap memberikan dharma bhaktinya untuk proses percepatan rehab rekon rumah rusak ringan, sedang maupun berat akibat gempa.

Pada kesempatan tersebut, Danrem juga mengucapkan terimakasih atas semangat dan dedikasi seluruh personel Satgas Rehab Rekon Terpadu yang selama ini telah melaksanakan tugasnya dengan baik. 

"Jaga faktor keamanan dan keselamatan selama dalam perjalanan, jaga kesehatan dan salam hormat kami untuk keluarga kalian," pungkas Alumni Akmil 93 tersebut.

Untuk pemberangkatan terakhir hari ini, Minggu (2/6) Yonzipur 4/TK Banyubiru Semarang menggunakan Lion Air pukul 06.00 Wita.

Sepuluh Batayon Zeni yang diterjunkan untuk membantu rehab rekon baik di Pulau Sumbawa maupun Lombok dengan rincian 8 SSK dari TNI AD dan sisanya 2 SSK dari Marinir TNI AL dengan pembagian untuk Kodim1606/Lobar akan ditempatkan 5 SSK (KLU, Lobar dan Mataram), Kabupaten Lombok Tengah 1 SSK, Kabupaten LombokTimur sebanyak 2 SSK, Sumbawa 1 SSK dan Kabupaten Sumbawa Barat 1 SSK. (Penrem 162/WB)
Bagikan:

Komentar