|
Menu Close Menu

Ditandai Pemukulan Gong, Barru Expo 2018 Resmi Dibuka

Senin, 06 Agustus 2018 | 22.35 WIB
bacaPOL.com Barru - Pameran Pembangunan atau Barru Expo 2018 di Taman Colliq Pujie, Alun-alun Kabupaten Barru resmi dibuka, Minggu malam (5/8/2018). Pembukaan Barru Expo yang ke-7 tersebut ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati Barru, Ir. H. Suardi Saleh MSi.

Bupati Barru mengatakan, Barru Expo 2018 dapat menjadi ajang memperkenalkan sekaligus menjadi bahan laporan kepada masyarakat mengenai hasil hasil pembangunan yang telah dicapai.

“Barru Expo bisa menjadi bahan laporan kepada publik tentang apa yang yang akan dilakukan maupun yang telah dilakukan serta apa yang telah diraih dalam pembangunan dan sebaliknya bagi masyarakat melalui Barru Expo bisa mendapatkan informasi mengenai kemajuan pembangunan daerah," kata Suardi.


Mantan Kadis PU Pinrang dan Maros ini berharap, Barru Expomenjadi ajang memperkenalkan sekaligus memasarkan industri kreatif lokal yang telah memiliki brand yang tak kalah bersaing dengan brand regional maupun nasional disamping itu juga bisa menjadi ajang memperkenalkan dan melestarikan seni budaya daerah.

“Saya melihat disini ada lapak pasar malam juga. Tentu kita berharap kegiatan ini tidak saja memberikan nilai hiburan tapi sekaligus dapat mendorong peningkatan ekonomi masyarakat,” jelasnya.

Pada acara pembukaan tersebut, tampak hadir, Kajari Paian Tumanggor, Wakapolres Barru, Kompol Jamaluddin, Pabun 1405/Mlts Mayor Inf. Mustaang, Sekda Barru, Ir.Nasruddin AM, Ketua TP PKK Kabuparen Barru, drg Hj Hasnah Syam Suardi Mars, pejabat eselon II ,camat serta sejumlah undangan lainnya.

Sementara itu, Ketua panitia Barru Expo, Syamsir mengatakan, kegiatan ini melibatkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Barru, perangkat pemerintah kecamatan, sejumlah organisasi atau komunitas serta sejumlah pelaku industri.

"Barru Expo ini diikuti 60 stand OPD, sekitar 150 stand lapak jualan, 40 stand Komunitas. Acara Ini akan berlangsung mulai tanggal 5-11 Agustus 2018," kata Syamsir.

Tidak hanya pameran stand, lanjut Kadis Perizinan Barru ini, kegiatan Barru Expo turut diisi dengan pelbagai kegiatan diantaranya, lomba-lomba dan pertunjukan seni dan budaya se-Kabupaten Barru.

"Jadi ada banyak kegiatan lomba yang kita selenggarakan. Tujuannya semata menghibur masyarakat. Untuk anggaran keseluruhan Barru Expo ini, Pemkab Barru menghabiskan dana mencapai 90 Juta lebih. Itu untuk membiaya tenda stand, listrik, dan lain-lain. Sementara untuk hadiah lomba-lomba itu hasil patungan dari para pimpinan OPD Barru," ungkap Syamsir.
Bagikan:

Komentar